“abalone” si kecil yang mahal

Abalone..
Merupakan salah satu anggota dari kelas gastropoda.. Termasuk ke dalam family Haliotidae dengan genus Haliotis yang artinya “kuping laut” berdasarkan pada bentuk cangkangnya yang pipih seperti kuping.. Bentuk cangkangnya terkadang bulat atau mendekati oval dengan salah satu sisi membesar,.

Ciri – ciri lain abalone..
Memiliki satu bagian cangkang, cangkang bagian dalam berwarna – warni.. Cangkangnya juga memiliki sederet pori-pori untuk pernafasan.. Adanya otot kaki yang kuat memungkinkan abalon untuk menempel pada permukaan batu.. Pada abalon hidup terdapat epipodium yang berbentuk seperti tentakel, merupakan perpanjangan dari kaki, menyelimuti kaki dan tepi cangkang..

Abalone merupakan binatang berumah dua (jenis sexual terpisah jantan betinanya) dengan proses fertilisasi (pembuahan) dilakukan secara external.
Telur yang terbuahi akan mengapung dan menjadikan plankton sebagai sumber makanan sampai terbentuknya cangkang.
Saat cangkang sudah terbentuk maka abalone akan menuju ke bawah dan menempel pada permukaan maupun celah2 pada batuan.. Saat selesai pertumbuhan. Abalone akan merubah jenis makananya menjadi mikroalga..

Di Indonesia sendiri ada sebelas jenis spesies abalon yang dapat ditemukan.. Biasanya berada di perairan Indonesia bagian timur (Lombok, NTT, Papua,dll).
Salah satu jenis yang cukup banyak diminati pasar adalah jenis Haliotis asinina
Dimana ukuranya bisa mencapai 12 cm, biasa ditemukan di perairan tropis,
Waktu pemijahan untuk mendapatkan anak siap tebar mencapai 3 bulan..
Abalone sangat diminati pasar internasional.. Permintaan akan dagingnya cukup tinggi.. Untuk itu masih terbuka kesempatan lebar bagi kita yang ingin berbudidaya jenis kerang ini…
Harga di pasaran bisa dikatakan jauh dibandingkan dengan harga komoditas kerang lain, karena manfaat yang diberikan selain itu cita rasanya membuat kerang ini memiliki tempat tersendiri di hati penggemarnya.. Kelangkaan dari kerang ini menyebabkan eksklusifitas yang berakibat pada tingginya harga jual.. Harga di pasaran bisa mencapai jutaan rupiah per porsi untuk dapat menikmatinya..
Tingkat kesulitan pengolahan menjadikan dia sebagai komoditas yang berharga mahal pula.. untuk itu peningkatan budidaya abalone di Indonesia bisa menjadi salah satu solusi nyata untuk perbaikan kondisi “petani ikan” di negeri ini..

IA. putri
just do our best and Allah will take the rest..

Tinggalkan komentar